2007-08-30

Bangsa Iran
Bangsa Iran adalah kelompok etnis yang menggunakan bahasa-bahasa yang tergolong dalam keluarga bahasa Iran. Bangsa Iran juga turut merujuk kepada keturunan bangsa Iran Purba. Agama-agama awal bangsa ini pula ialah Zoroastrianisme dan Manichaeisme.
Suku-suku Iran ini juga tidak lepas dari penaklukan bangsa lain. Alexander Agung, seorang pahlawan Yunani, contohnya berjaya menaklukkan semua bangsa Iran kecuali mereka yang menetap di kawasan Asia Selatan, sedangkan kaum Arab pula berhasil mempengaruhi sebagian besar kebudayaan suku-suku ini. Di kawasan Utara atau Eropa, bangsa Iran ini berasimilasi dengan suku Slavia dan suku-suku Eropa lainnya.

Penamaan
Istilah Iran berarti "Bumi Arya". Kalau prespektif ini dipertimbangkan, bangsa Iran ini tidak terbatas pada etnis Persia saja, tetapi meliputi etnis-etnis yang berdekatan seperti Pashtun, Tajik, Kurdi, Ossetia, Balochi dan beberapa suku lain.

Daftar suku yang tergolong dalam bangsa Iran

Bakhtiari
Balochi
Gilani
Hazara
Kurdi
Lak
Lur
Mazandarani (Tabari)
Osseti
Pashtun
Persia
Talyshi
Wakhi
Zaza

No comments: